Ketua DPC Gerindra Bondowoso Membagikan Sembako Kepada Masyarakat

Pinterest LinkedIn Tumblr +

RadarOnline.id, BONDOWOSO – Ketua Dewan Pimpinaan Cabang (DPC) Partai Gerindra Bondowoso, Setiyo Budi, membangikan sejumlah sembago kepada masyarakat kurang mampu. Kegiatan itu berlangsung di beberapa Kecamatan, meliputi Grujugan, Tamanan, Jambesari Darusholah dan Kecamatan Maesan.

Setiyo mengatakan, kegiatan berbagi yang dilakukan sebagai bentuk kepedulian kepada umat Muslim yang sebentar lagi merayakan kemenangan, setelah satu bulan menjalakan ibadah puasa bulan ramadhan.

“Sebentara lagi mereka merayakan idul fitri. Sementara, banyak warga kurang mampu tidak mempunyai bekal, lantaran pandemi covid – 19,” kata Setiyo Budi di Kecamatan Jambesari ketika melaksanakan Kegiatan, Jumat (7/5/2021).

Menurut Setiyo, sebagai makhluk sosial, perlu menjaga hubungan baik. Jika ada yang membutuhkan, alangkah baiknya membatu dengan menyisihkan sebagai rejeki untuk meringankan kebutuhan, sehingga mereka yang kurang mampu juga ikut bahagia.

“Berbagi dan menolong sesama itu wajib. Apalagi di era pademi saat ini, pengasilan masyarakat berkurang Lantaran wabah itu. Kita Partai Gerindra siap didepan jika dibutuhkan,” ujarnya.

Setiyo menerangkan, kegiatan berbagi kepada sesama merupakan kegiatan rutin tahunan bersama tim. Selain ibadah, tujuan berbagi untuk meringankan beban warga kurang mampu.

SHODIQ

Share.

About Author

Leave A Reply