Rumah Dibedah, Siti Aisah Warga Simalungun Ucapkan Terimakasih Kepada Novri Ompusunggu

Pinterest LinkedIn Tumblr +

RadarOnline.id, SIMALUNGUN – Siti Aisah (59) warga Huta III, Nagori Baliju, Kecamatan Tanah Jawa, Kabupaten Simalungun mengaku sangat bersyukur dan berterimakasih atas bantuan bedah rumah dari seorang Tokoh Nasional Dr. H. Novri Ompusunggu SH,MH.

Dahulu rumahnya hanya terbuat dari dinding bilik, lantai tanah dan atapnya sudah banyak yang bocor. Kini sudah selesai dibangun atau direhab menjadi rumah yang layak huni.

,“Alhamdulillah, saya senang sekaligus bersyukur sekali dapat bantuan bedah rumah dari bapak Haji Novri. Kami sudah merasa nyaman tinggal di rumah ini,” kata Siti Aisah saat di jumpai dirumahnya, Jumat (11/10/2024).

Perempuan yang sehari-hari hanya mencari lidi dari pelepah sawit ini mengaku sebelumnya rumahnya sudah rapuh dan belum mampu untuk melakukan perbaikan karena alasan ekonomi.

“Terimakasih banyak bapak Haji Novri sudah membantu kami warga yang miskin ini, berkat bantuan bapak kami bisa tinggal di rumah layak huni,” ucapnya penuh haru.

Ia juga mengatakan, dirinya tetap berdoa agar senantiasa keluarga Haji Novri Ompusunggu tetap di berikan kesempatan dan rejeki melimpah.

“Semoga Allah memberikan kesehatan dan rejeki melimpah kepada bapak Haji Novri Ompusunggu dan keluarganya tetap dalam lindungan Allah SWT,” ujarnya. (TONI)

Share.

About Author

Leave A Reply