Karumkit Hadiri Kegiatan Tingkatkan Layanan Publik Berbasis HAM

Pinterest LinkedIn Tumblr +

RadarOnine.id, JAKARTA – Dalam rangka mewujudkan komitmen Pelayanan Publik Berbasis HAM (P2HAM), Kepala RSU Pengayoman Cipinang, dr. Ummu Salamah menghadiri kegiatan Pencanangan P2HAM di Rumah Detensi Imigrasi Jakarta, Senin (26/2/2024).

Dalam hal ini Pencanangan dan Pendampingan Pemenuhan Data Dukung Pelayanan Publik Berbasis HAM sesuai dengan Petunjuk dalam Peraturan Menteri Hukum dan HAM No. 25 Tahun 2023 tentang Pelayanan Publik Berbasis HAM (P2HAM).

Dalam acara Pencanangan Pelayanan Publik Berbasis HAM tersebut juga dilakukan dengan penandatanganan Surat Pernyataan Pencanangan Pelayanan Publik Berbasis HAM Tahun 2024. Turut hadir, Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham DKI Jakarta, Ibnu Chuldun beserta Ka. UPT di lingkungan Kemenkumham DKI Jakarta.

Thomson

Share.

About Author

Leave A Reply