dr. Ummu Salamah : Perempuan Berdaya Indonesia 2023

Pinterest LinkedIn Tumblr +

RadarOnline.id, JAKARTA – RSU Pengayoman Cipinang Kanwil Kemenkumham DKI Jakarta menggelar upacara memperingati Hari Ibu yang ke-95 Tahun 2023, di Lapangan Upacara RSU Pengayoman, Jumat (22/12/2023).

Peringatan Hari Ibu pada tahun 2023 kali ini mengambil tema “Perempuan Berdaya, Indonesia Maju”. Tema tersebut bukan hanya untuk mengapresiasi jasa besar ibu, namun lebih dari itu, untuk mengapresiasi seluruh perempuan Indonesia, atas peran, dedikasi, serta kontribusinya bagi keluarga, masyarakat, bangsa, dan negara.

Kepala RSU Pengayoman Cipinang dr
Ummu Salamah menyampaikan amanat dari Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak RI , mengatakan bahwa diperingatinya Hari Ibu setiap tahunnya diharapkan dapat menjadi daya ungkit untuk mendorong semua pemangku kepentingan dan masyarakat luas, agar memberikan perhatian dan pengakuan akan pentingnya eksistensi perempuan dalam berbagai sektor pembangunan.

“PHI mengingatkan kita semua bahwa keadilan, kesejahteraan dan perdamaian yang kita dambakan tidak akan pernah tercapai tanpa peran serta perempuan.

Pengambilan tema “Perempuan Berdaya, Indonesia Maju”, didasari oleh situasi dan kondisi di masyarakat saat ini, manakala persoalan kekerasan terhadap perempuan, kesenjangan akses ekonomi perempuan, dan keterwakilan perempuan dalam pengambilan keputusan masih sangat tertinggal dibandingkan laki-laki. Namun di sisi lain, telah banyak bukti besarnya peran dan kontribusi perempuan dalam pembangunan.”, ucap Karumkit.

Pada Peringatan Hari Ibu ke-95 Tahun 2023 ini, Ummu Salamah mengajak agar sesama perempuan saling mendorong, saling menginspirasi dan saling membantu. “Janganlah sesama perempuan saling menjatuhkan. Karena perempuan, akan semakin kuat jika bersatu untuk mendobrak stigma yang masih melekat ditengah-tengah masyarakat. Sekarang adalah waktunya bagi perempuan untuk memberi warna tersendiri bagi pembangunan bangsa ini melalui peran dan karya nyata. Bersama perempuan, kita wujudkan Indonesia Emas 2045. Perempuan berdaya, Indonesia maju,” tutup dr. Ummu Salamah.

Thomson

Share.

About Author

Leave A Reply